Polman  

Jadikan Seolah (Ramadhan) Ini yang Terakhir

HIDAYATULLAHSULBAR.COM, Polewali – Sekretaris DPW Hidayatullah Sulawesi Barat (Sulbar), Drs. Massiara dalam tausiah bada subuh di masjid Manarul Ilmi menekankan agar beribadah secara maksimal dalam bulan Ramadhan, sebutnya, seolah Ramadhan tahun ini adalah puasa terakhir dalam hidup kita.

Mengingat tidak ada yang menjamin bisa beribadah dalam Ramadhan di tahun yang akan datang, maksudnya.

Ayo Berkontribusi, Bersama Wujudkan Misi Dakwah Besar!

Meneruskan seruan pengurus pusat Hidayatullah, ustadz yang tadi malam memberikan tausiah di masjid Dakwah komplek Makkanyuma Polewali itu, mengurai;

Yang pertama ibadah, ia menyinggung, jangan sampai menyesal karena Ramadhan yang hanya sekali dalam setahun ini tidak dimaksimalkan ibadahnya dan seolah ini adalah Ramadhan terakhir.

Bulan penuh kebahagiaan; bahkan para sahabat menangis karena akan ditinggalkannya, mereka khawatir tahun depan tidak dipertemukan lagi oleh Allah.

Interaksi dengan Al Qur’an; dijelaskan, di antaranya dengan membacanya, meski akan lebih baik jika dengan tartil dan tidak terburu buru.

Kemudian, mentadabburinya atau mempelajarinya, akan lebih lebih baik jika paham artinya, karena dengan begitu akan mudah juga mengimplementasikan dalam kehidupan.

Pesannya, memaksimalkan ibadah, memaksimalkan sedekah dan beritikaf di sepuluh hari terakhir.

Selain itu, tarbiyah dan taklim. Hal ini ditekankan untuk mempertegas misi Hidayatullah yang berkonsentrasi pada gerakan utamanya yang melakukan pembinaan spiritual kader sebelum tandang ke tengah umat memberikan pencerahan.

Dakwah dan pelayanan umat, dua hal sebagai layanan kepada umat ini adalah ‘nafas’ yang juga menjadi tugas pokok setiap kader-dai Hidayatullah.

Terakhir, yang identik setiap Ramadhan adalah “Door to door” meminjam istilah sales produk, hal ini adalah sosialisasi program keumatan yang dilakukan Hidayatullah agar masyarakat tahu dan simpatik.

Safari Ramadhan DPW Hidayatullah Sulbar

Sementara itu malamnya, Rabu tanggal 5 Maret 2025 atau puasa hari ke 5, tim safari Ramadhan DPW Hidayatullah Sulbar yang kini dapat tambahan ketua departemen dakwah, Najamuddin, M.Pd. dan bertugas di masjid Taufik, lingkungan Kalawa – Polewali.

Dan ketua DPW Hidayatullah Sulbar Drs. H. Mardhatillah di masjid Ar-Rahman Pekkabata, sedangkan di masjid Nurul Hidayah Pasar Baru diisi oleh Muhammad Bashori, S. Pd. I. (bash)

×